Karya Ilmiah
SKRIPSI (6527) - Perlindungan Hukum Konsumen Terhadap Makanan yang Mengandung Benda Asing yang Diproduksi Oleh Suatu Pelaku Usaha
ABSTRAK
Pangan merupakan salah satu bentuk aspek yang sangat penting bagi masyarakat karena merupakan kebutuhan pokok. Hal tersebut tentu tidak akan berjauhan dengan pelaku usaha yang terus berusaha untuk terus memenuhi kebutuhan konsumen terhadap pangan. Masalah muncul ketika terjadi kelalaian yang diperbuat oleh pelaku usaha yang memproduksi pangan. Salah satu kewajiban pelaku usaha yang wajib dipenuhi terdapat dalam Pasal 7 huruf d UUPK yang berbunyi “menjamin mutu barang dan/atau jasa yang diproduksi dan/atau diperdagangkan berdasarkan ketentuan standar mutu barang dan/atau jasa yang berlaku” yang berarti, pelaku usaha harus memproduksi pangan dengan standar mutu yang telah ditetapkan oleh undang-undang yang berlaku. Namun hingga saat ini masih terdapat pelaku usaha yang belum menjalankan kewajibannya dan akhirnya melakukan kelalaian yang merugikan konsumen. Oleh karena itu, perlu dilakukan penelitian terkait dengan kelalaian, kewajiban, serta tanggung gugat pelaku usaha apabila terjadi kelalaian yang terjadi, serta tidak adanya ganti rugi kepada konsumen. Metode penelitian yang digunakan adalah dengan meneliti dan menganalisis norma hukum yang ada dalam peraturan tertulis yaitu peraturan perundang-undangan yang berlaku. Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa masih terdapat pelaku usaha yang tidak menjalankan kewajibannya untuk memproduksi pangan sesuai standar mutu dan mengganti rugi atas kerugian yang dialami oleh konsumen.
Kata kunci : Tanggung Gugat, Pelaku Usaha, Pangan, Standar Mutu
032011133219 | 6527 | Ruang Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain