Karya Ilmiah
TESIS (4610) - Reklamasi Lahan Sebagai Sanksi Dalam Tindak Pidana Korupsi Yang Terkait Kerusakan Lingkungan Hidup
Tipe penelitian yang digunakan dalam tesis ini adalah yuridis normatif (legal research), dengan menggunakan pendekatan perundang-undangan (statute approach), pendekatan konseptual (conceptual approach). Permasalahan dalam tesis ini yaitu : Penjatuhan pidana tindakan reklamasi lahan dalam perkara korupsi dan Formulasi pidana tindakan berupa reklamasi lahan dalam perkara korupsi yang berkaitan kerusakan lingkungan hidup.
Tindak pidana korupsi yang berimplikasi kerusakan lingkungan, kerugian yang diderita tidak hanya sebatas kerugian perekonomian negara di dalam perhitungan APBN saja, namun melibatkan juga kerugian ekologis. Fenomena yang terjadi Negara harus menanggung akibat dari kerusakan lingkungan dengan melakukan reklamasi lahan yang membutuhkan biaya dan anggaran yang cukup besar. Oleh karenanya perlu adanya penjatuhan pidana tindakan reklamasi lahan daripada hanya sebatas pembayaran uang pengganti. Hal tersebut dikarenakan uang penganti nantinya akan terhitung sebagai penerimaan bukan pajak (PNBP) dan masuk ke kas Negara, sehingga kerusakan akibat tindak pidana tidak terpikirkan dan diperlukan penyusunan angaran baru yang membutuhkan waktu cukup lama. Penjatuhan pidana tindakan berupa perbaikan akibat tindak pidana saat ini sudah diberlakukan di dalam UU PPLH. Hal tersebut bertujuan sebagai salah satu upaya melindungi kepentingan lingkungan hidup dan masyarakat terdampak sebagaimana diatur di dalam Pasal 119 huruf c UU PPLH. Oleh sebab itu, di dalam UU Tipikor atau KUHP Baru perlu adanya formulasi sebagaimana dicontohkan dalam UU PPLH serta menambahkan mekanisme pelaksanaan reklamsi lahan sehingga akan terdapat keseragaman pandangan bagi Hakim dalam menjatuhkan pidana tindakan berupa reklamasi lahan dalam tindak pidana korupsi.
Kata Kunci : Tindak Pidana Korupsi, Lingkungan, Reklamasi.
031914153012 | 4610 Kur r | Ruang Tesis | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain