Karya Ilmiah
SKRIPSI (6143) - Tanggung Jawab Pengangkut Atas Pengiriman Barang Akibat Overdimension dan Overloading Dalam Kegiatan Pengangkutan Darat
Dalam penelitian ini akan menganalisa tentang karakteristik dari kendaraan pengangkut yang melakukan overdimension dan overloading, serta tanggung jawab pengangkut yang melakukan overdimension dan overloading atas pengiriman barang dalam kegiatan pengangkutan darat. Metode pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah Pendekatan Perundang-Undangan (Staute Approach) dan Pendekatan Konseptual (Coneptual Approach). Adanya pengangkut yang melakukan overdimension dan overloading dapat mengakibatkan akibat yang merugikan, seperti halnya kecelakaan lalu lintas, kerusakan insfrastruktur jalan, ekonomi, hingga kerusakan barang dan/atau keterlambatan pengiriman barang dalam kegiatan pengangkutan. Dalam hal ini, pengangkut telah melakukan pelanggaran terhadap peraturan perundang-undangan mengenai batas muatan angkut yang diperbolehkan. Sehingga pengangkut dibebankan tanggung jawab untuk memberikan ganti rugi kepada pihak yang dirugikan, yakni pihak pengirim atau penerima barang.
031911133071 | 6143 | Ruang Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain