Karya Ilmiah
TESIS (4011) - Pemberian Ganti Kerugian Dalam Pengadaan Tanah Bagi Pembangunan Untuk Kepentingan Umum
Pengadaan tanah bagi pembangunan untuk kepentingan umum di Indonesia, saat
ini menjadi wacana utama dalam rangka melaksanakan pembangunan di segala
bidang. Hal yang menjadi fokus utama dalam pengadaan tanah adalah pemberian
ganti kerugian bagi pemilik tanah yang menjadi obyek pengadaan tanah. Terdapat
prinsip-prinsip yang menjadi dasar pemberian ganti kerugian atas tanah. Prinsip
yang utama dalam pengadan tanah adalah prinsip kesepakatan, keadilan, dan
kepastian hukum. Prinsip pemberian ganti kerugian tersebut untuk menentukan
bentuk ganti kerugian yang dapat diberikan kepada pihak yang berhak atau
pemilik tanah yang berhak. Apabila terjadi ketidaksepakatan terhadap bentuk
ganti kerugian yang telah ditentukan oleh Penilai, maka terdapat upaya hukum
keberatan. Sebaliknya juga apabila si penerima tidak berkenan atas bentuk ganti
kerugian tersebut, maka Penilai dapat melakukan konsinyasi atas ganti kerugian
tersebut ke Pengadilan Negeri setempat. Proses konsinyasi tersebut dinilai tidak
sesuai dengan prinsip hukum kesepakatan, keadilan, dan kepastian hukum.
Penelitian ini merupakan penelitian hukum normatif yang menggunakan
pendekatan perundang-undangan, pendekatan konseptual, dan pendekatan kasus.
Adapun tujuan dari penelitian ini adalah ditujukan bagi pihak yang
berkepentingan dalam melakukan pengadaan tanah bagi pembangunan untuk
kepentingan umum.
Katakunci : Pengadaan Tanah, Pemerintah, Pembangunan, dan Kepentingan
Umum.
03114116 | 4011 Lud p | Ruang Tesis | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain