Karya Ilmiah
TESIS (3853) - Tanggungjawab Perusahaan Asuransi Dalam Kegiatan Pemasaran Produk Asuransi Unit Link Melalui Agen
Asuransi unit link mengkombinasikan dua produk keuangan, yaitu produk
asuransi dan produk investasi. Sebagai agen dari perusahaan asuransi, agen asuransi
bertindak untuk dan atas nama perusahaan asuransi dalam memasarkan produk
asuransi, sehingga agen asuransi berkewajiban untuk menerapkan prinsip itikad baik
dalam pemasaran produk asuransi unit link. Dalam prakteknya, agen tidak
menjelaskan secara detil mengenai isi polis produk asuransi unit link tersebut. Untuk
mengetahui dan mengalisis karakteristik perjanjian asuransi unit link terkait dengan
perbuatan agen dalam memasarkan produk unit link perusahaan asuransi. Tujuan dari
tesis ini adalah untuk menganalisis bentuk tanggungjawab perusahaan asuransi
terhadap perbuatan agen dalam memasarkan produk asuransi unit link. Penelitian ini
menggunakan penelitian hukum normatif dengan pendekatan perundang-undangan.
Sehingga berdasarkan analisis hasil yang didapatkan adalah perjanjian asuransi unit
link juga temasuk dalam perjanjian asuransi secara umum. Yaitu terkait tentang
adanya unsur pasal 1320 BW yang dibagi menjadi 2 (dua) unsur subyektif dan
obyektif. Bilamana pada akhirnya tetap menimbulkan suatu kerugian yang dialami
oleh konsumen terkait dengan pemasaran produk unit link melalui agen perusahaan
asuransi, maka penyelesaian sengketa antara tertanggung dengan perusahaan asuransi
dapat dilakukan mediasi melalui lembaga mediasi sesuai dengan aturan yang telah
diatur dalam pasal 54 Undang-Undang Nomor 40 Tahun 2014 tentang Perasuransian.
KATA KUNCI: Perusahaan Asuransi Jiwa, Agen, Produk Asuransi Unit Link,
031814253079 | 3853 | Ruang Tesis | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain