Karya Ilmiah
SKRIPSI (5148) - Kerugian Perusahaan Akibat Pengunduran Diri Pekerja Waktu Tertentu Tanpa Adanya Pemberitahuan Kepada Perusahaan
Pada era saat ini tentu sudah tidak asing dengan istilah kredit. Masyarakat akan
memilih mendapatkan dana yang diperoleh melalui kredit guna untuk mewujudkan
kesejahteraan ekonomi. Proses pemberian kredit oleh bank tentu sudah dilakukan
dengan prinsip kehati-hatian dan akan diberikan dengan syarat adanya suatu
jaminan dari debitur, namun pada kenyataannya tidak sedikit debitur yang
mengalami kredit macet karena tidak dapat melunasi utangnya yang berakibat bank
harus melakukan lelang eksekusi atas obyek jaminan milik debitur. Tesis dengan
judul Lelang Eksekusi Parsial Atas Obyek Hak Tanggungan ini kemudian
menimbulkan rumusan masalah yaitu apakah obyek hak tanggungan dapat
dilakukan roya parsial dengan adanya pelunasan sebagian utangnya dan apa upaya
hukum dari kreditur bilamana hasil lelang eksekusi parsial obyek Hak Tanggungan
tidak mencukupi utang debitur. Penelitian ini merupakan penelitian hukum dengan
metode pendekatan peraturan perundang-undangan, pendekatan konseptual, dan
pendekatan kasus. Hasil penelitian tesis ini menunjukkan bahwa obyek Hak
Tanggungan dapat dilakukan roya parsial dengan adanya pelunasan sebagian
utangnya dengan syarat berdasarkan Pasal 2 ayat (2) UUHT telah diperjanjikan
sebelumnya dalam Akta Pemberian Hak Tanggungan (APHT) yang bersangkutan.
Pelunasan sebagian utang tersebut dilakukan melalui lelang eksekusi atas obyek
Hak Tanggungan yang tersisa. Namun apabila setelah melakukan lelang eksekusi
parsial obyek Hak Tanggungan dan ternyata hasil lelang belum cukup untuk
melunasi utang debitur, maka kreditur mengajukan upaya hukum gugatan
wanprestasi dan upaya hukum kepailitan. Kreditur memiliki hak selaku pemegang
Hak Tanggungan untuk mendapatkan kembali pembayaran yang telah dipinjam
oleh debitur. Atas adanya upaya hukum ini, kedudukan kreditur berubah menjadi
kreditur konkuren.
Kata Kunci : Hak Tanggungan, Lelang Eksekusi, Roya Parsial
031511133142 | 5148 | Ruang Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain