Karya Ilmiah
TESIS (2970) - Tanggung Jawab Pelaku Usaha Terhadap Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup Melalui Pelaksanaan Asuransi Lingkungan
Kegiatan usaha yang berkaitan dengan lingkungan tentu akan menimbulkan
dampak terhadap lingkungan, baik dampak positif maupun negatif. Terhadap
dampak negatif yang terjadi pada saat dilakukannya kegiatan dan atau setelah
kegiatan itu terjadi, tentu akan memicu timbulnya konflik. Dampak negatif terjadi
disebabkan lemahnya kesadaran lingkungan dan lemahnya penegakan hukum.
Dampak positif nya maka kegiatan usaha tersebut akan membuka peluang usaha
terhadap orang-orang yang membutuhkan pekerjaan sehingga akan berkurang
pengangguran. Isu hukum yang dikaji yaitu Tanggung jawab tertanggung (pelaku
usaha) terhadap perlindungan dan pengelolaan lingkungan dan Penerapan prinsip
proximate cause dalam menentukan klaim asuransi lingkungan yang diklaim oleh
tertanggung (pelaku usaha). Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan
perundang-undangan (statute approach) dan menggunakan pendekatan konseptual
(conceptual approach) . Kata Kunci : lingkungan, asuransi, prinsip proximate cause, asuransi
lingkungan
031514153093 | 2970 | Ruang Tesis | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain