Karya Ilmiah
TESIS (2881) - Diskresi Penempatan Uang Negara Pada Bank Umum Sebagai Instrumen Investasi Pengelolaan Kas Dalam Sistem Pengelolaan Keuangan Negara
Menempatkan uang negara dan mengelola/menatausahakan investasi
merupakan salah satu wewenang Bendahara Umum Negara sebagai Pejabat
Perbendaharaan Negara. Penempatan uang negara merupakan salah satu
instrumen dalam pengelolaan kas yang dilakukan dalam rangka pemanfaatan dana
yang menganggur (idle cash) untuk meningkatkan nilai tambah sumber daya
keuangan pemerintah sebagaimana amanat Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2004
tentang Perbendaharaan Negara beserta aturan pelaksanaannya.
Adanya pilihan (choice) atas instrumen yang dapat digunakan dalam
penempatan uang negara, memberikan kewenangan diskresioner kepada
Bendahara Umum Negara untuk menilai dan mempertimbangkan instrumen yang
mampu memberikan imbal hasil yang optimal dengan tetap memperhatikan segi
keamanan dan perlindungan keuangan negara. Berdasarkan kewenangannya
tersebut, Bendahara Umum Negara mengatur kebijakan penempatan uang negara
melalui mekanisme yang dianggap paling menguntungkan dengan risiko yang
terukur terhadap keamanan uang negara, salah satunya dengan kebijakan
penempatan uang pada bank umum untuk mencapai tujuan optimalisasi
pemanfaatan kelebihan kas.
Penggunaan diskresi oleh Bendahara Umum Negara dalam kebijakan
penempatan uang negara di bank umum dilakukan dengan memperhatikan
ketentuan perundang-undangan dan norma-norma umum perilaku yang baik
khususnya larangan penyalahgunaan wewenang untuk menghindari terjadinya
maladministrasi yang dapat berakibat timbulnya tanggung jawab jabatan dan/atau
tanggung jawab pribadi.
031514153081 | 2881 | Ruang Tesis | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain