Karya Ilmiah
TESIS (2061) - Tanggung Jawab Pemerintah Daerah Dalam Perlindungan Dan Pengelolaan Lingkungan Hidup
Tesis ini mengkaji tentang tanggung jawab pemerintah daerah sebagai
konsekuensi dari dinamika otonomi daerah yang telah membawa perubahan
hubungan dan kewenangan antara Pemerintah dan pemerintah daerah,
terkhususnya di bidang perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup.
Menurunnya kualitas lingkungan hidup telah mengancam kelangsungan
kehidupan manusia dan makhluk hidup lainnya sehingga perlu dilakukan upaya
perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup yang sungguh-sungguh dan
secara konsisten oleh setiap pemangku kepentingan sebagai wujud dari asas
tanggung jawab negara untuk menjamin hak atas lingkungan hidup yang baik dan
sehat sebagaimana yang terkandung dalam konstitusi tersebut kemudian dikaitkan
dengan kewajiban untuk melindungi lingkungan, jelaslah bahwa negara wajib
untuk memfasilitasi (to facilitate), memajukan (to promote), dan menyediakan (to
provide) hak tersebut. Penelitian ini kemudian merumuskan dua isu hukum yaitu
kewenangan yang dimiliki oleh pemerintah daerah dalam perlindungan dan
pengelolaan lingkungan hidup dan bentuk perlindungan hukum atas tindakan
pemerintah dalam perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup di daerah.
Penelitian ini menggunakan dua pendekatan, yaitu Pendekatan Peraturan
Perundang-undangan (statute approach) dan Pendekatan Konsep (conceptual
approach). Berdasarkan hasil analisa penulis, maka dapat diperoleh kesimpulan
bahwa wewenang yang dimiliki oleh pemerintah daerah dalam perlindungan dan
pengelolaan lingkungan hidup, dapat bersumber baik secara atributif maupun
delegasi dari peraturan perundang-undangan, sebagai wujud dari keabsahan tindak
pemerintahan tersebut. Bentuk perlindungan hukum itu sendiri dapat berupa
preventif dan represif. Perlindungan hukum preventif menyangkut partisipasi
rakyat dalam penerbitan keputusan pemerintahan dan perlindungan represif
menyangkut upaya hukum dan tanggung jawab yang dilakukan.
Kata Kunci : Tanggung Jawab, Pemerintah Daerah, Perlindungan dan
Pengelolaan Lingkungan Hidup
031214153008 | 2061 | Ruang Tesis | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain